Rabu, 19 September 2012

pencapaian ku 3 tahun ke depan


KONSEP DIRI

Bicara mengenai konsep diri, kita perlu tahu bahwa konsep diri merupakan faktor yang sangat penting dan menentukan dalam kepribadian seseorang.
Mengenai konsep diri ada hal yang penting dan perlu diperhatikan yakni SWOT :
·         Strength (Kekuatan)
·         Weakness  (Kelemahan)
·         Oportunity (Kesempatan)
·         Threat (Ancaman)
Dari ke empat komponen di atas maka konsep diri saya Zakaria Nur Aini

PNS (Pegawai Negeri Sipil)

1.      Kekuatan (Strength)
·         Dalam hal mengerjakan tugas apa pun cepat menyelesaikannya dan tepat waktu.
·         Dalam berorganisasi suka memberikan ide-ide yang positif
·         Dalam hal pembahasan atau diskusi masalah cepat paham dan mengerti
·         Selalu berpikir kritis dan selalu memegang prinsip hidup itu harus mencari keuntungan
·         Suka terhadap pengelolaan data mengenai keuangan
·         Mampu berbicara dan suka berpresentasi sesuai dengan materi yang ada
·         Selalu berusaha untuk menggapai keinginan sampai bisa meraih keinginan tersebut
·         Suka berorganisasi
·         Mudah bergaul, cepat beradaptasi

2.      Kelemahan (Weakness)
·         Kurang memperhatikan hal-hal yang detail
·         Terlalu tidak peduli atau kurang tanggap dengan yang ada di sekitarnya
·         Banyak menggunakan kosa kata “tapi kan” dan “lha kan” untuk suatu alasan
·         Kurang bisa membaca karakter seseorang
·         Kurang dapat memahami keadaan seseorang
·         Sedikit ingin menang sendiri
·         Kurang menyadari kesalahan yang diperbuat
·         Sedikit sensitif jika tersaingi
·         Memiliki sifat yang sesuai dengan mood
·         Kurang menerima beberapa kritikan

3.      Kesempatan (Oportunity)
·         Suka berorganisasi maka bisa dan harus menjadi PNS 3 tahun kedepan
·         Suka dalam bagian pengelolaan keuangan maka dapat bekerja sebagai pegawai administrasi
·         Dapat memberikan ide-ide yang positif maka dapat menjalankan suatu perusahaan
·         Selalu berusaha sampai keinginan tercapai maka mempunyai mental bersaing yang tinggi

4.      Ancaman (Threat)
·         Kurang bisa memahami karakter, keadaan seseoarang dan sedikit sensitif maka belum bisa menjadi guru
·         Kurang menerima beberapa kritikan maka kurang memeperbaiki kesalahan
·         Sedikit sensitif  jika tersaingi maka tidak mau mengalah


1 komentar: